Bersama BINDA Kaltara, Lanud Anang Busra Gencarkan Vaksin Covid-19

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Komandan Lanud Anang Busra Kolonel Toto Ginanto mendampingi Kepala Bandan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Kalimantan Utara (Kaltara) Marsma TNI Aminul Hakim meninjau langsung kegiatan vaksinasi serentak Covid-19 yang diselenggarakan atas kerja sama Lanud Anang Busra dengan Binda Kaltara.

Kegiatan vaksinasi serenta Covid-19 yang dilaksakanakan ini mengangkat tema Indonesia Sehat, Indonesia Hebat bertempat di halaman Kantor Pos, Jalan Jenderal Sudirman No.12, Kelurahan Pamusian, Kecamatan Tarakan tengah, Kota tarakan. Minggu (28/8/2022).

Kabinda Kaltara Marsma TNI Aminul Hakim mengatakan Animo masyarakat cukup tinggi karena telah melebihi target yang telah ditentukan, kegiatan vaksin ini  akan dilaksanakan sampai program vaksinasi selesai.

“Intinya kita mengharapkan kepada seluruh masyarakat Kalimantara Utara khususnya Kota Tarakan bebas dari Covid-19 sesuai program pemerintah pusat maupun pemerintah daerah,” ujarnya.

“Masyarakat masih banyak yang perlu divaksin dan butuh divaksin, masalahnya keterbatasan waktu dalam melaksanakan vaksin, kita lebih fokus pada hari libur, sekali lagi saya berterima kasih kepada satuan-satuan samping dari TNI-Polri khususnya dari Lanud Anang Busra yang selalu bekerjasama dalam kegiatan vaksin,” ungkapnya.

Sementara itu Danlanud Anang Busra Kolonel Pnb Toto Ginanto mengucapkan terimakasih kepada Kabinda Kaltara yang sudah bersama-sama mempelopori kegiatan vaksinasi massal sehingga program pemerintah tercapai yaitu Indonesia sehat Indonesia hebat.

Dan dengan kegiatan vaksin ini salah satu jalan kita bersama masyarakat mengeliminir dan mitigasi dari dampak pandemi Covid-19.

“Kegiatan vaksin ini kita sosialisasikan kepada masyarakat pada hari kerja dan pelaksanaanya kegiatan pada hari Sabtu dan Minggu dengan harapan seluruh masyarakat dapat melaksanakan vaksin, ke depannya kita akan selalu berkolaborasi dengan Binda Kaltara, stakeholder TNI-Polri, BUMN, Pertamina dan bersama masyarakat berupaya untuk membantu program pemerintah agar masyrakat bebas dari Covid-19,” kata Toto Ginanto.

Pada pelaksanaan vaksinasi massal tersebut jumlah peserta vaksin mencapai 256 orang, dengan rincian, dosis 1 Pfizer  sebanyak 12 orang, dosis 2 Pfizer sebanyak 8 orang, dosis 3 Pfizer sebanyak 245 orang, dosis 1 Covovax sebanyak 6 orang, dosis 2 Covovax sebanyak 1 orang dan dosis 3 Covovax sebanyak 4 orang. (pri)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here