20 Calon PPK Pilgub Kaltara Ikuti Tes Urine, Ini Hasilnya

Tes urine yang dilakukan BNN kepada 20 calon PPK, di Kantor KPU Tarakan, pagi tadi. (Foto: Supriyadi/Kayantara.com)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Untuk menciptakan penyelenggara Pilkada serentak 2020 yang berkualitas, KPU Tarakan melakukan tes urine kepada para calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Kegiatan yang bekerjasama dengan BNN Kota Tarakan ini dilakukan di Kantor KPU Tarakan, Jl Telaga Keramat, Kampung Enam, Selasa (18/2/2020).

“Untuk memenuhi syarat menjadi anggota PPK yang bertugas pada Pilkada Kaltara maka dilakukan tes urine,” jelas Komisioner KPU Tarakan, Herry Fitrian.

Tes urine ini diikuti sejumlah 20 calon anggota PPK yang dinyatakan lulus pada tahapan sebelumnya.

Dari pantauan media ini, tes urine narkoba itu dilakukan langsung oleh BNN Kota Tarakan dengan mengambil setiap sample urine dari masing-masing calon anggota PPK.

“Hasilnya dari 20 calon PPK yang dites urine dinyatakan negatif. Artinya tidak ada yang harus diganti melalui PPK antar waktu,” demikian Heri. (*)

Reporter: Supriyadi

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here