Partisipasi Pemilih Pilgub 2020 di Tarakan Ukir Sejarah

PLENO : KPU Tarakan saat melangsungkan rapat pleno Pilgub Kaltara 2020 di Hotel Royal.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Tingkat partisipasi pemilih pada Pemilihan Gubernur Kaltara 2020 tertinggi sepanjang sejarah Pilkada yang pernah dilakukan di Tarakan. Di antara kecamatan lainnya, Kecamatan Tarakan Timur wilayah dengan tingkat partisipasi tertinggi di Tarakan.

Diterangkan Ketua KPU Tarakan, Nasruddin Tarakan Timur menempati posisi pertama dengan tingkat partisipasi 79,94 persen. Kemudian disusul Tarakan Tengah dengan 67,67 persen.

Sementara Tarakan Utara berada di posisi ke tiga dengan 66,82 persen, dan terakhir ditempati Tarakan Barat 63,50 persen. KPU Tarakan mencatat, keseluruhan partisipasi pemilih pada Pilgub Kaltara 2020 mencapai 69,33 persen.

“Ini merupakan partisipasi paling tinggi sepanjang sejarah pilkada di Tarakan. Pilwali 2013 tingkat partisipasinya 66 persen, Pilgub 2015 64 persen, dan pemilihan walikota belum lama ini 67 persen. Melihat data itu Pilgub 2020 inilah yang paling tinggi tingkat partisipasinya,” urai Nasruddin saat rapat pleno di Royal Hotel, Selasa 15 Desember 2020.

Tingginya tingkat partisipasi tersebut diakuinya lantaran aktifnya sosialisasi petugas KPU Tarakan kepada masyarakat. Hal itu juga pastinya dengan adanya pergerakan sosialisasi pasangan calon pada masa kampanye, untuk mengajak masyarakat tidak golput.

“Dengan rekap yang telah dilakukan ini, maka tahapan pemilihan umum di Tarakan dianggap sudah berakhir,” ujarnya.

Ia berharap tingkat partisipasi pemilih di Tarakan terus meningkat setiap masa pemilihan umum. Dengan hasil yang sudah diraih KPU Tarakan ini, dijadikannya sebagai salah satu prestasi jajarannya. (kyt)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here