Gandeng PWI Kaltara, KPU Tarakan Bedah Berita Jurnalistik

Pengurus PWI Kaltara saat foto bersama usai mengisi materi pelatihan penulisan berita di KPU Tarakan, pagi tadi. (Foto: Humas KPU Tarakan)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Bertempat di ruang pertemuan, KPU Tarakan menggelar pelatihan penulisan berita bersama pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Utara (Kaltara), Rabu (26/2/2020).

Hadir sebagai pembicara dalam acara tersebut, Ketua Dewan Kehormatan PWI Kaltara, H. Rachmat Rolau, didampingi Sekretaris Umum PWI Kaltara, Mansyur Adityo.

Dalam paparannya, wartawan senior ini menyampaikan beberapa teori dan kaidah tentang tulisan jurnalistik hingga menjadikan berita itu enak dibaca dan penting.

“Dalam penulisan berita, para jurnalis harus menuangkannya dalam teknik-teknik penulisan tertentu, sehingga mudah dimengerti oleh pembaca. Inilah yang menyebabkan jurnalistik adalah profesi yang diatur secara khusus,” jelasnya.

Mantan Komisisaris Utama SKH Radar Tarakan ini juga menuturkan tentang rumus menulis berita jurnalistik, seperti 5W+1H (what, who, when, where, dan how) yang artinya apa, siapa, kapan, di mana, mengapa dan bagaimana.

“Rumus ini adalah ilmu dasar dalam pembuatan berita, baik melalui media cetak maupun online. Semua berita yang bersifat informasi harus memenuhi kaidah tersebut,” tegas Haji Rachmat, sapaan akrabnya.

Tak hanya teori, Haji Rachmat juga membedah beberapa keredaksian pemberitaan Humas KPU Tarakan yang diterbitkan pada websitenya. Mulai dari judul, lead, isi hingga penutup berita didiskusikan bersama, yang turut dihadiri Ketua KPU Tarakan, Nasruddin beserta komisioner lainnya dan staf.

Komisioner KPU Tarakan, Herry Fitrian, menejelaskan, kegiatan ini dimaksudkan untuk memberi pembekalan staf humas di kantor yang beralamat di Jl Telaga Keramat, Kelurahan Kampung tersebut.

“Tujuan tentu agar produk jurnalistik teman-teman humas KPU Tarakan ini semakin baik dalam menyampaikan informasi kepada publik seputar pemilu,” jelas anggota Divisi Sosialisasi Partisipasi Masyarakat dan Pendidikan Pemilih SDM ini. (*)

Reporter: Mansyur Adityo
Editor: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here