Satpol PP Kembali Lakukan Razia kepada ASN

Pelaksanaan razia ASN yang dilakukan Satpol PP Kaltara, Kamis (5/3).

KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kalimantan Utara (Kaltara) kembali melakukan razia di sejumlah lokasi pada jam kerja, Rabu (5/3). Ini sebagai upaya penegakan disiplin bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara.

Tak hanya merazia Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang mangkir atau berada di luar saat jam kerja, tim juga menertibkan kendaraan dinas baik roda 4 dan roda 2 yang digunakan tak sesuai fungsinya dan berada di tempat tidak pada tempatnya apalagi sampai berhari hari.

Disebutkan Aspian Noor, Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Satpol PP Kaltara, pada razia kali ini sebanyak 4 tim disebar ke beberapa titik fokus yang meliputi warung kopi, swalayan, pasar dan beberapa tempat umum lainnya.

“Dalam pelaksanaannya, tim hanya menemukan 1 ASN yang berada di sebuah warung kopi di seputaran pasar Induk Tanjung Selor. Data oknum PNS tersebut sudah dikantongi,” tuturnya.

Untuk sanksi, Satpol PP akan melaporkan kepada tim yang sudah dibentuk oleh Gubernur Kaltara untuk dirapatkan kemudian dilaporkan ke pimpinan secara berjenjang. “Razia yang kami lakukan hari ini tergolong berhasil, karena tim hanya mendapatkan 1 ASN. Itupun dia beralasan lagi dalam penugasan,” jelasnya.

Aspian berharap, kedepannya pada operasi seperti ini tidak ada tangkapan. “Ini bukan karena operasi yang dilakukan bocor tetapi bisa dikatakan upaya yang dilakukan tim termasuk Satpol PP dalam meningkatkan kedisiplinan ASN di lingkungan Pemprov Kaltara tergolong sukses,” urainya.

Diungkapkan pula, pada tahun ini, Satpol PP Kaltara akan rutin melakukan mengawasan di beberapa tempat yang merupakan aset Pemprov Kaltara.

“Sebelumnya, patroli dilakukan 2 kali sehari pagi dan malam, sekarang patroli dilakukan 3 kali siang hari dan 3 kali di malam hari,” ulasnya. Tak hanya mengawasi, Satpol PP Kaltara juga membantu aparat kepolisian melakukan patroli keliling guna memberi rasa nyaman, aman kepada masyarakat.(humas)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here