Musrenbang Kecamatan 2021-2025 Sudah Rampung 100 Persen

Kepala Bappeda dan Litbang Malinau Dr.Kristian Radang

KAYANTARA.COM, MALINAU – Kepala Bappeda dan Litbang Malinau Dr.Kristian Radang menyampaikan pelaksanaan kegiatan Musrenbang tingkat kecamatan tahun 2021-2025 yang digelar selama Oktober 2020 telah rampung 100 persen.

“Musrenbang tingkat kecamatan 2021-2025 sudah selesai 100 persen di 15 kecamatan,” ujar Kristian saat ditemui usai menghadiri penyerahan sertifikat tanah di laga Fratu, Kantor Bupati Malinau, Senin (9/11) siang.

Selanjutnya, kata Kristian, hasil dari pembahasan musrenbang tingkat Kecamatan akan dilanjutkan ke tingkat kabupaten. “Rencananya sesuai jadwal akan dibahas pada bulan April tahun 2021,” jelasnya.

Ia menerangkan Musrenbang di tingkat kecamatan ini untuk kegiatan yang akan dilaksanakan di 2022 mendatang.

“Karena untuk RPJMD 2016-2021 akan berakhir. Sehingga lebih awal kita menyusunnya untuk RPJMD tahun 2022 mendatang,” jelasnya.

Dikatakannya berdasarkan hasil Musrenbang di 15 kecamatan itu terkait usulan yang lebih dominan berada di wilayah pedalaman dan perbatasan.

Hal ini terkait dengan pelayanan dasar. “Mulai dari pendidikan, kesehatan, infrastruktur, air bersih, telekomunikasi dan perumahan, sosial, trantib dan kebencanaan,” katanya.

Namun kegiatan yang lebih prioritas yang diinginkan masyarakat di pedalaman dan perbatasan adalah mulai dari pelayanan dasar dan aksebilitas. “Apakah itu jalan, air bersih maupun di bidang telekomunikasi,” pungkasnya. (adv/eby)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here