Deddy Sitorus Dorong PLN Percepat Listrik Bagi Masyarakat Perbatasan Kaltara

Deddy Sitorus

KAYANTARA.COM ,TARAKAN – Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Kaltara, Deddy Yevri Hanteru Sitorus meminta perhatian serius Kementerian BUMN dan PLN terkait pembenahan listrik di Kalimantan Utara (Kaltara). Khususnya bagi masyarakat di perbatasan.

Hal ini diutarakan Deddy saat menggelar kunjungan kerja dengan mitra Kementerian Perdagangan, BNI, BTN dan PLN di Hotel Pullman Bandung Grand Central. Kamis, (21/10/2021)

Politisi PDI Perjuangan itu mengungkapkan,  terkait PLN, dirinya sudah banyak dibantu oleh pihak PLN di lapangan. Akan tetapi yang menjadi kendala permasalahan listrik di Kaltara adalah penyambungan listrik gratis.

“Saya juga minta tolong dibantu untuk penyambungan gratis, kasihan orang-orang kita di perbatasan yang selalu dibaiakan.  Saya minta pimpinan dan pihak PLN lain kali coba ke Kaltim dan Kaltara, supaya menjadi perhatian. Di sana masih 169 desa, cuman dianggarkan Rp50 milliar untuk percepatan listrik,” ujarnya.

“Yang kedua terkait PLTSA, saya mendengar bahwa PLN relatif relate dengan PLTSA, padahal itu penugasan strategis, dan terkait tanggungjawab internasional kita terhadap perubahan iklim,” tegasnya menambahkan.

Selain itu, Deddy menyoroti agar perhatian PLN dan BUMN segera memperbaiki dan membenahi persoalan listrik bagi masyarakat, khususnya masyarakat perbatasan dan terisolir yang sampai hari ini belum menikmati listrik.

Hal ini menurutnya penting agar tidak menjadi beban pemerintahan ketika sudah berakhir masa jabatan.

“Saya paham memang kondisi PLN secara keuangan, dan menurut saya suatu saat akan jadi bom waktu juga untuk Kementerian BUMN, tetapi hal yang sudah diputuskan oleh negara tentu kita tidak ingin menjadi PR yang tertinggal, karena nanti akan jadi beban pemerintah, ketika sudah berakhir., katanya.

Selanjutnya, ia menilai pihak PLN harus meningkatkan efisiensi, baik tugas dan tanggungjawabnya dalam mengurus masalah listrik. “Ini saya tuntut juga semua perbaikan dan efisiensi di PLN, saya kira sedang mengalami masalah yang berat, tetapi bersama-sama kita pasti bisa mengatasi,” tutupnya. (pri)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here