Tarakan Pimpin Klasemen Medali, Nunukan Tempel Ketat

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Kontingen PWI Tarakan memimpin klasemen sementara perolehan medali Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) I Kalimantan Utara (Kaltara), ditempel ketat kontingen Nunukan.

Pada hari pertama digelarnya pesta olahraga antarwartawan di Bumi Benuanta itu, Jumat (15/11/2023), kontingen Tarakan telah mengantongi 2 medali emas, 2 perak dan 3 perunggu.

Setyadi/Septian Asmadi menambah perolehan medali emas kontingen Tarakan setelah di final cabang tenis meja ganda putra di Pusdiklat PTMSI Tarakan, Jumat malam, menundukkan rekannya, Eliazar Simon/Suiman. Sementara medali perunggu juga direbut Tarakan melalui pasangan Aswar/Supri.

Sebelumnya, Tarakan telah menyumbang 1 emas dari cabang catur nomor catur cepat melalui Slamet Pratomo yang menyapu bersih tiga kemenangan.

Hasil ini diapresiasi Ketua PWI Tarakan, Andi Muhammad Rizal. Ia optimis kontingen Tarakan bakal merebut juara umum.

“Kita bangga sebagai tuan rumah bisa mempersembahkan penampilan terbai. Apalagi ini Porwada pertama yang diselenggarakan Kaltara, sekaligus memacu Tarakan optimis bisa menjadi juara umum di semua cabor,” ujar Ical -sapaan akrabnya.

Sementara itu, Nunukan menempel ketat kontingen Tarakan setelah meraih 1 medali emas.

Emas diraih dari cabang tenis meja tunggal putra setelah Syafruddin menekuk wakil tuan rumah, Septian Asmadi.

Ada pun kontingen Bulungan, sampai Jumat malam belum mengantongi satupun medali. Namun peluang masih terbuka karena beberapa cabang olahraga dimainkan hari ini hingga Minggu besok. Di antaranya biliar. (*)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here