Malam Penutupan HUT Kabupaten Nunukan ke-24 “SPEKTAKULER”

KAYANTARA.COM, NUNUKAN – Paras Perbatasan  yang berada di Jalan Lingkar Nunukan dipenuhi masyarakat pada acara malam penutupan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Nunukan Ke-24 yang dirangkaikan dengan HUT Bank Kaltimtara Ke-58, Sabtu malam (21/10).

Kemeriahan acara dilengkapi dengan hadirnya artis ibu kota group Band Armada yang menghipnotis masyarakat dengan lagu – lagu hits mereka.

Dalam laporan ketua panitia pelaksana Sekretaris Daerah Kabupaten Nunukan, Serfianus mengatakan suksesnya kegiatan ini ditandai dengan berhasilnya semua rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan oleh panitia yakni, Lomba Gerak Jalan Indah, Rapat Paripurna Istimewa, Tari Jepen Massal, Tabligh Akbar Pawai Pembangunan, Pemecahan Rekor Muri Dunia Senam Yameto dan berbagai lomba – lomba serta pelayanan publik yang diberikan baik dari instansi pemerintah daerah maupun dari BUMN/BUMD yang diselenggarakan di Paras Perbatasan.

Menurut Serfianus dengan adanya kegiatan ini juga telah meningkatkan ekonomi khususnya dibidang UMKM. Tercatat pendapatan UMKM/Pedagang selama rangkaian HUT Kabupaten Nunukan ini mencapai omset sebesar 1. 272.635.226,- (Satu milyar dua ratus tujuh puluh dua juta enam ratus tiga puluh lima ribu dua ratus dua puluh enam rupiah).

Dengan melihat keberhasilan semua itu Serfianus menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat hingga kegiatan ini berjalan sukses.

“Paras Fest telah sukses dilaksanakan bukti Nunukan semakin maju dan sejahtera,” ucapnya.

Senada dengan itu Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid menyampaikan terima kasih kepada TNI Polri, Para Pimpinan Vertikal, BUMN, BUMD dan Seluruh Pihak yang sudah membantu kelancaran semua kegiatan serta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Nunukan yang begitu antusias mengikuti dan mendukung semua kegiatan dan lomba – lomba yang dilaksanakan.

“Dirgahayu Kabupaten Nunukan, “Kerja Bersama Untuk Nunukan Maju” semoga Allah SWT senantiasa memberikan kelancaran dan meridhoi setiap upaya dan langkah kita untuk mewujudkan Kabupaten Nunukan Semakin maju dan sejahtera,” imbuh Laura. (dkisp/adv)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here