Pasien Positif dari Bunyu Meninggal di RSUD Tarakan

Attention coronavirus covid 19. A robotic research computer doctor holds a test tube with drugs and pills. Black chalkboard with the handwritten words warning of an epidemiological virus threat

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Seorang pasien positif Covid-19 yang menjalani perawatan di RSUD Tarakan dikabarkan meninggal dunia sekitar pukul 23.57 Wita, Sabtu (11/9/2020).

Pasien tersebut merupakan warga Kecamatan Pulau Bunyua Kabupaten Bulungan dengan inisial BS (47) perempuan dan pelaku perjalanan dari Ternate dan Makassar.

Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kaltara, Agust Suwandy, mengatakan, pemulasaran dan pemakaman jenazah dilakukan dengan metode protokol Covid-19 di pemakaman khusus milik Pemkot Tarakan.

Pihaknya juga menyampaikan terjadi penambahan kasus positif di Kabupaten Bulungan sebanyak enam orang.

Yaitu :

1. S/L/63 (transmisi lokal)

2. AI/L/45 (kontak erat)

3. IA/L/45 (kontak erat)

4. ML/L/34 (kontak erat)

5. MN/P/24 (kontak erat)

6. ST/L/29 (kontak erat)

“Lima orang diantaranya kontak erat dari Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Bulungan. Untuk kasus sembuh juga ada penambahan satu orang di Tarakan. Yaitu atas nama ID (36) perempuan akibat transmisi lokal,” sebutnya.

Dengan demikian, hingga hari ini kasus positif di Kaltara berjumlah 466 orang, sembuh 384, meninggal 3, masih dirawat 79 orang meliputi 31 di Tarakan, 36 di Bulungan, 9 di Malinau, 2 di Nunukan dan satu di Tana Tidung. (sur)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here