Polres Nunukan Teken MoU dengan Perbankan

KERJA SAMA: Kapolres Nunukan saat menandatangani naskah kerja sama dengan Polres Nunukan. (Foto: Oktavianus/Kayantara.com)

KAYANTARA.COM, NUNUKAN– Polres Nunukan bersama sejumlah pimpinan Perbankan di Kabupaten Nunukan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU).

Penandantangan MoU tersebut dilaksanakan di ruang Endhra Darma Laksana Mapolres Nunukan, Senin (2/3/2020) sekira pukul 09.00 Wita pagi tadi.

Dihadiri Kepala Cabang BRI Cabang, Ronaldo Nasution, Kepala Cabang BNI, Zusran, Kepala BPD Kaltimtara, Fahmi Poradin dan perwakilan Bank Mandiri serta Waka Polres, para Kabag, Kasat, Kapolsek dan perwira.

Kapolres Nunukan, AKBP Teguh Triwantoro menyampaikan, MoU ini merupakan kebutuhan di era globalisasi dan kemajuan IT. Sehingga polri akan lebih meningkatkan profesionalisme dalam mengelola manejemen sistem pengamanan di perbankan.

Dia juga meminta kepada perbankan untuk bisa memasang CCTV yang terintegrasi dengan punic button yang telah dibangun Polres Nunukan melalui command center.

Bersamaan itu, Kapolres memperkenalkan Aplikasi Sebatik Polres Nunukan dan ruang command center, dan CCTV yang terintegrasi, aplikasi hotspot dan inovasi Polres Nunukan lainnha dalam meningkatkan pelayanan publik

“Aplikasi Sebatik Polres Nunukan ini telah mendapatkan penilaian dari Menpan RB. Ini bisa disosialisasikan di lingkungan perbankan untuk fungsinya,” kata Teguh.

Di kesempatan yang sama, Kepala Cabang BRI Nunukan, Ronaldo Nasution mengatakan, peran Polres Nunukan dalam bermitra dengan pihak perbankan sangat berart. Khususnya dalam memanage pengamanan dan pengawalan operasi pelayanan di lingkungan perbankan.

“Hal ini menjadi penting dalam MoU, peningkatan kerja sama antara Polres Nunukan dengan perbankan yang merupakan pengamanan obvit seperti pengawalan dan pengaman kegiatan koperasi on perbankan kepada nasabah,” kata Ronaldo. (*)

Reporter: Oktavianus

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here