Mulai Besok, Citilink Cargo Siap Membawa Sampel Covid-19 Kaltara ke Surabaya

Pemprov Carter Speedboat untuk Bawa Sampel ke Tarakan

Perawat Tina Nguyen, melakukan swab test pada warga yang berada dalam mobil saat tes virus corona atau Covid-19 di Chinatown-Internatiomnal di Seattle, Washington, 26 Maret  (Foto: Reuters)

KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Dua hari terakhir ini, sampel Corona Covid-19 dari Kalimantan Utara tidak bisa dikirim ke Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) di Surabaya.

Penyebabnya, karena tak ada satupun pesawat domestik yang melayani penerbangan dari dan ke Tarakan sejak 24 April 2020.

Hal ini berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 hijriah dalam rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19.

Beruntungnya, penghentian penerbangan domestik ini tidak berlaku bagi pesawat kargo. Sehingga pengiriman sampel Covid-19 di BBLK Surabaya masih bisa dilakukan.

“Alhamdulillah, Senin besok (27/4) sudah ada pesawat Citilink Cargo yang bisa membawa sampel ke Surabaya,” kata Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19, Agust Suwandy, Minggu (26/4) malam.

Dia menuturkan, kesiapan pesawat kargo milik Citilink untuk mengangkut sampel dari Bumi Benuanta setelah dilakukan koordinasi antara Pemprov Kaltara, dalam hal ini Sekretaris Daerah H.Suriansyah dengan Kepala Bandara Juwata Tarakan, maskapai dan KKP Tarakan.

“Sampel yang siap dikirim besok ada dari Bulungan, Nunukan dan Tarakan. Tapi yang menjadi kendala lagi tidak ada speedboat reguler yang dari Bulungan dan Nunukan menuju Tarakan, jadi terpaksa harus carter speed ke Tarakan,” ungkapnya.

Mengenai jumlah sampel yang akan dikirim ke Surabaya, Agust belum bisa memastikan. “Besok setelah dikirim baru bisa dipastikan berdasarkan formulirnya. Karena msh ada yang akan mengambil sampel besok pagi,” demikian Agust. (*)

Reporter: Mansyur Adityo

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here