COVID-19 Kaltara: Positif Tambah Satu Orang di Bulungan, Dua Sembuh di Malinau

KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Di hari raya Idulfitri 1441 Hijriah /2020 Masehi, Minggu (24/5), Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kembali menyampaikan perkembangan terbaru kasus virus corona.

Berdasarkan data yang diterima Gugus Tugas Covid-19 Kaltara pada Sabtu (23/5) malam tadi, untuk kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Bumi Benuanta bertambah menjadi 164 orang.

“Ada tambahan kasus positif baru sebanyak satu orang dari Kabupaten Bulungan, yaitu atas nama IG jenis kelamin laki-laki umur 52 tahun,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltara, Agust Suwandy, siang tadi. Pasien positif baru ini diperkirakan tertular dari kasus transmisi lokal.

Selain penambahan kasus positif, Gugus Tugas Covid-19 Kaltara juga menerima laporan dua pasien positif di Kaltara dinyatakan sembuh dari corona.

Kedua pasien sembuh yang berjenis kelamin perempuan itu merupakan dari klaster Refreat GKII Langap Kabupaten Malinau atas nama RB 58 (tahun), dan RMD (59).

“Dengan demikian kasus positif bertambah menjadi 164, sembuh 59, meninggal satu, dan masih dirawat 104 orang,” sebut Agust.

Ke-164 pasien positif itu tersebar 44 orang di Tarakan, Malinau 33, Nunukan 43, Tana Tidung 4, dan 39 di Bulungan.

Sedangkan untuk pasien positif yang sembuh dari 59 orang meliputi di Tarakan 12, Malinau 15, Nunukan 21, Bulungan 11, dan masih nol di Tana Tidung.

Sementara total kasus lainnya dari lima kabupaten kota di Kaltara untuk orang dalam pemantauan (ODP) tercatat sebanyak 337. Kemudian orang tanpa gejala (OTG) berjumlah 862, pasien dalam pengawasan (PDP) 51 orang. (*/sur)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here