Meski PAC Tarakan Utara Membelot, Hanura Tegaskan Tetap Solid

Ketua DPC Hanura Tarakan Yulius Dinandus saat menyerahkan fakta integritas pemenangan Pilgub.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Mundurnya Pengurus Anak Cabang (PAC) dan beberapa pengurus ranting Partai Hanura di Kecamatan Tarakan Utara, Kota Tarakan. Ditanggapi santai oleh Ketua DPC Hanura kota Tarakan, Yulius Dinandus.

Pasalnya, pernyataan dan alasan yang dilontarkan oleh Agustinus Ranu selaku mantan ketua PAC Tarakan Utara di media online tidak benar.

Yulius Dinandus menegaskan, pihaknya tidak gentar dengan sikap mundurnya beberapa pengurus PAC Tarakan Utara apalagi para pengurus ranting di tingkat kelurahan hingga RT masih solid mendukung pasangan Udin Hianggio-Undunsyah sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung Partai Hanura.

“Sebelum mengundurkan diri dari kepengurusan PAC, ia (Agustinus Ranu) telah bergabung di timses Ziyap (paslon nomor 3) pada Pilgub Kaltara. Informasinya, ada kedekatan emosional dengan pak Yansen TP. Kita juga sudah cek ternyata pengurus ranting juga masih solid, ” tegas Yulius Dinandus, Rabu (18/11/2020).

Yulius mengatakan, untuk mereka yang membelot sebaiknya tidak bawa-bawa nama partai, apalagi PAC, Sebab mereka sudah bukan pengurus PAC lagi.

“Sangat disayangkan, mereka keluar dengan cara yang tidak elegan apalagi membuat move seperti itu. Ia pun tidak ada prestasi yang ditorehkan saat pileg 2019 lalu,” ungkap pria yang juga menjabat wakil ketua DPRD Tarakan.

Yulius pun membantah, tudingan yang menyebutkan DPC tidak memberikan kontribusi kepada PAC Tarakan Utara padahal semua PAC Hanura se-Kota Tarakan mendapat perhatian maupun bantuan dari DPC khususnya dana operasional untuk kesekretariatan.

“Yang mengaku sebagai pengurus PAC yang bilang DPC tidak pernah berikan kontribusi itu saya tidak kenal, silahkan tanyakan ke yang jabat ketua PAC saat itu (Agustinus Ranu), ” jelasnya.

Ia menambahkan, Partai Hanura kota Tarakan hingga saat ini tetap solid mendukung pasangan Udin Hianggio – Undunsyah sebagai paslon cagub dan cawagub Kaltara yang diusung oleh Hanura dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

“Hanura Kota Tarakan masih solid untuk memenangkan paslon yang diusung oleh Partai, soal PAC Tarakan Utara ini akan segera kita benahi dengan menyusun kepengurusan PAC yang baru, ” pungkasnya. (mil)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here