KAYANTARA.COM, MALINAU – Pencegahan narkoba menjadi isu menarik dalam debat publik pertama dan terakhir oleh calon bupati-wakil bupati Malinau yang disiarkan secara langsung oleh Kompas TV, Sabtu (21/11) malam tadi.
Dalam debat yang dipandu moderator Frisca Clarissa presenter cantik dari Kompas TV ini melontarkan pertanyaan kepada pasangan calon nomor urut 3 yakni Wempi-Jakaria tentang upaya apa yang harus dilakukan untuk pencegahan narkoba dari perbatasan atau dari luar daerah bagi generasi muda?
Wempi menuturkan, narkoba memang menjadi musuh bersama bagi masyarakat. Lantas langkah apa yang akan dilakukan yaitu berkoordinasi dengan instansi terkait.
“Di sana ada TNI, di sana ada masyarakat dan pemerintah, kecamatan dan desa yang memiliki peran bersama-sama. Sehingga jalur keluar masuknya narkoba dapat diatasi bersama-sama,” jawab dia.
Wempi-Jakaria memiliki program agar anak-anak atau generasi muda terhindar dari narkoba salah satu program yaitu, Milineal Mandiri.
“Mereka akan didorong untuk mengikuti pelatihan-pelatihan, keterampilan-keterampilan sehingga mereka tidak terjebak dalam pergaualan bebas. Dengan begitu mereka akan termotivasi diri dan semakin dekat terhadap kepercayaan diri dan terhindar dari bahaya narkoba,” ungkapnya. (eby)