KAYANTARA.COM, TARAKAN–Anggota DPR RI dapil Kalimantan Utara (Kaltara), Deddy Yevri Hanteru Sitorus memberikan bantuan penunjang pendidikan kepada Universitas Borneo Tarakan (UBT).
Jenis bantuan yang diperjuangkan politisi PDIP dari CSR PT.Pupuk Kaltim ini adalah masing-masing tujuh unit laptop dan printer.
“Kita memperjuangkan melalui BUMN untuk mendapatkan bantuan. Saat ini memang sangat kecil, tapi ke depannya kita akan tambah, karena mengingat di era Work From Home (WHF) sangat penting untuk proses belajar,” janji Deddy Sitorus usai menyerahkan bantuan tersebut kepada Rektor UBT, Prof Adri Paton, Jumat (26/3/2021).
Ia mengharapkan melalui bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi UBT dalam menunjang pendidikan di kampus terbesar di Kaltara itu.
“Beliau (Adri Paton,red) sudah paham apa saja yang harus dikerjakan untuk mengekskalasi percepatan dari peningkatan kualitas proses belajar mengajar, pengajar dan mahasiswa,” tuturnya.
Di sisi lain, Deddy Sitorus juga mengharapkan lulusan UBT ke depannya dapat mengisi ruang yang diciptakan pasar tenaga kerja. Baik sebagai aparatur sipil negara (ASN) maupun berkompetisi di luar Kaltara.
Atas bantuan ini, Rektor UBT Adri Patton mengucapkan terima kasih dan apresiasinya kepada kepada Deddy Sitorus yang turut berjuang memajukan dunia pendidikan Bumi Benuanta.
“Besar harapan kita kepada Deddy Sitorus ke depannya seperti yang beliau katakan dalam rangka link and match di dunia pendidikan merdeka belajar ini bisa bekerja di BUMN maupun BUMD,” ujar Adri Paton. (pri/kt1)