Nazar Prabowo-Gibran Menang, Gubernur Kaltara dan Relawan di Tarakan Cukur Gundul

Tampak Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang bersama Tim Relawan saat menggelar jumpa pers usai mengetahui hasil hitung cepat Pilpres 2024, tadi malam.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang beserta para relawan pendukung pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) Prabowo-Gibran di Kota Tarakan melakukan aksi cukur gundul, Rabu (14/2/2024).

Aksi cukur gundul itu merupakan nazar Gubernur Zainal beserta Tim Relawan  jika Prabowo-Gibran menjadi pemenang Pemilu 2024, setelah mengetahui hasil hitung cepat perolehan suara dari sejumlah lembaga survei. Dimana dari hasil hitung cepat tersebut, Prabowo-Gibran dilaporkan unggul mutlak di atas 50 persen dari dua pasangan capres-cawapres lain.

“Gundul ini adalah nazar kami mana kala Prabowo-Gibran terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024, meski hasilnya didapatkan dari hitungan cepat, tapi kami yakin penetapan dari KPU tidak akan jauh dari hasil hitungan cepat ini,” kata Zainal saat ditemui di kediamannya di Tarakan, Rabu (14/2) malam tadi.

Menurutnya, memiliki nazar untuk mencukur habis rambut sebagai lambing kesucian. “Seperti kita pergi umrah, naik haji, tahalul pasti potong rambut dan gundul,” ujarnya didampingi Tim Relawan.

Dewan Penasehat DPD Partai Gerindra Kaltara ini juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Kaltara yang antusias menyalurkan hak suaranya. Tak terkecuali dukungan yang diberikan kepada Hj.Rahmawati sebagai caleg DPR RI dapil Kaltara yang menurut data internal partai diproyeksikan meraih kursi terbanyak. (kyt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here