Wow, Kepala Kampung di Berau Ini Bagikan Rp700 Juta THR untuk Warganya

KAYANTARA.COM, Sambaliung – Kepala Kampung (Kakam) Sukan Tengah, Bunyamin, akan membagikan dana sebesar Rp 700 juta kepada 800 kepala keluarga (KK) di wilayahnya. Dana tersebut berasal dari fee kerja sama kampung dengan dua perusahaan tambang batu bara, PT BUM dan PT EPN.

“Kami ingin membantu warga dengan membagikan dana ini secara merata sebagai Tunjangan Hari Raya (THR),” ujar Bunyamin, Selasa (19/3).

Mekanisme pembagian dana masih dalam tahap perencanaan, namun Bunyamin memastikan bahwa distribusi akan dilakukan secara adil dan sesuai aturan.

“Kami pastikan tidak ada yang dirugikan. Semua akan mendapat bagian yang sama,” tegasnya.

Kebijakan ini mendapat respons positif dari masyarakat. Salah satu warga, Sangkala (57), mengapresiasi langkah tersebut dan mengungkapkan rasa syukurnya.

“Masyarakat sangat membutuhkan, dan mengharapkan itu. Alhamdulillah, itulah yang ditunggu-tunggu. Dengan adanya THR ini, kami sangat senang dan menghargai upaya Pak Kakam untuk warganya. Masyarakat senang semua,” katanya.

Pembagian dana ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi warga menjelang Hari Raya Idulfitri serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kampung Sukan Tengah. (nca)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here