PKB Tegaskan Belum Nyatakan Dukungan, PDIP Masih Berproses di Pusat

Ilustrasi

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Dukungan PKB dan PDIP kepada pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara masih menjadi teka-teki.

Bahkan, Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DPW PKB Kaltara, Muhammad Samir menegaskan, sampai hari ini, Selasa (4/8/2020), pihaknya belum pernah menyatakan arah dukungan partai ke bakal calon manapun.

Meski begitu, keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB terkait dukungan pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara telah final.

“Kami (DPW) masih menunggu instruksi DPP. Rencanaya dalam minggu ini kami ke Jakarta untuk menerima hasil yang kemungkinan sudah final dari DPP. Tapi kami belum tahu ke mana arah dukungan DPP,” kata Samir kepada wartawan, pagi tadi.

Dia menyebutkan ada tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara yang selama ini dikroscek oleh DPP. Yakni Irianto Lambrie-Irwan Sabri, Udin Hianggio-Indrajit, dan Zainal Arifin Paliwang yang berpasangan dengan Yansen TP.

“Tiga nama ini sudah di DPP dan sedang didalami, DPW hanya menunggu instruksi saja, tapi sudah dipanggil ke Jakarta untuk menerima hasil dukungan untuk diserahkan kepada pasangan calon yang dipilih,” katanya lagi.

“Jadi sampai hari ini belum pernah kami (DPW) menyatakan dukungan ke salah satu calon. Untuk menyatakan itu, harus ada hitam di atas putih berupa SK dari DPP,” tegas Samir menambahkan.

Sejauh ini, DPW PKB Kaltara hanya sebatas membangun komunikasi kepada semua bakal calon gubernur dan wakil gubernur tersebut.

“Kami sudah ketemu ke semua calon itu, namun hanya sebatas komunikasi politik, belum menyatakan arah dukungan,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris DPD PDIP Kaltara, Noorhayati Andris, bahwa sampai hari ini, partai berlambang moncong putih tersebut masih berproses di DPP.

“Saya belum tahu ke mana arah dukungan DPP, tapi kami berharap secepatnya, dan mudah-mudahan dalam minggu ini sudah diumumkan,” katanya.

Dirinya juga menegaskan belum bisa memprediksi ke mana arah dukungan PDIP untuk kontestan pemilihan gubernur Kaltara yang dihelat 9 Desember mendatang. (sur)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here