Sabtu, Januari 17, 2026
BerandaKaltaraTarakanKSOP Tarakan: Waspada Cuaca Ekstrim 7 Hari ke Depan

KSOP Tarakan: Waspada Cuaca Ekstrim 7 Hari ke Depan

Kepala KSOP Kelas III Tarakan, M Hermawan.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (Kelas III) Tarakan, M Hermawan meneruskan Maklumat Pelayaran dari Kementerian Perhubungan mengenai cuaca ekstrim di Kantor KSOP Tarakan, Kamis 24 Desember 2020.

Dijelaskan M Hermawan, mulai tanggal 20 – 27 Desember 2020 cuaca ekstrim di perairan Indonesia bisa mencapai 6 hingga 7 meter. Cuaca ekstrim itu tidak merata di seluruh daerah Indonesia.

“Mengenai surat maklumat itu kami juga akan memberikan pengumuman kepada pengguna jasa di Tarakan, bahwa ada cuaca ekstrim 7 hari ke depan untuk berhati-hati,” terangnya.

Mengenai cuaca ekstrim di Kaltara, menurutnya tidak akan terjadi secara umum. Namun begitu, dikhawatirkan ada kapal-kapal dari Kaltara yang berlayar menuju wilayah dengan perairan dengan cuaca ekstrim di Indonesia.

“Pastinya ada persiapan yang dilakukan setiap nahkoda sebelum keberangkatan kapal,” tutupnya. (kyt)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments