Kota Tarakan jadi Tuan Rumah MTQ ke VIII

KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke VIII tingkat Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) akan digelar di Kota Tarakan mulai tanggal 19 – 22 Juni mendatang. 

Kepala Biro Kesejahte  raan Rakyat (Kesra) Setdaprov Kaltara, Muhammad Rosyit mengatakan, kepanitiaan telah menggelar rapat bersama.

“Persiapan sudah dilakukan secara internal dan intens, dari kita mensupport berupa bantuan keuangan yang telah dialokasikan oleh LPTQ Kalimantan Utara,” katanya saat ditemui belum lama ini.

Pusatnya, akan digelar di Islamic Centre Kota Tarakan. Sedangkan untuk penetapan venue perlombaan masih akan dirapatkan secara internal. Ia memastikan kafilah yang hadir merupakan perwakilan dari kabupaten/kota. Jumlahnya kisaran 50 – 90 kafilah, dengan kelas tanding yang berbeda-beda.

“Untuk peserta akan datang ke Tarakan tanggal 17 Juni untuk registrasi dan menyelesaikan verifikasi berkas. Lalu ada penetapan Liaison Officer (LO) yang akan mendampingi para kafilah MTQ digelar,”katanya. (dkisp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here