KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Berbagai cara terus dilakukan Ditlantas Polda Kalimantan Utara dalam menegakkan displin berlalu lintas kepada pengendara. Khususnya roda dua.
Salah satunya yakni dengan memberikan hadiah kepada pengendara yang patuh terhadap aturan berlalu lintas.
Seperti yang dilakukan personel Ditlantas Polda Kaltara kepada pengendara roda dua di Jalan Sengkawit Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Rabu 14 Juni 2023.
Tak hanya menyerahkan hadiah sebagai bentuk apresiasi, Ditlantas Polda juga memberikan edukasi kepada pengendara agar selalu mematuhi tata tertib berlalu lintas.
Di antaranya mengenakan helm, melengkapi surat-surat kendaraan, dan safety riding seperti menggunakan jaket, sarung tangan, helm SNI, bersepatu, kendaraan lengkap spion, dan lampu menyala.
Ditlantas Polda Kaltara akan terus melakukan sosialisasi keselamatan berlalu lintas. Hal ini sebagai upaya mencegah kebut-kebutan di jalan, ugal-ugalan dengan menggunakan knalpot brong yang dapat mengganggu Kamseltibcarlantas. (hms-polda)