KAYANTARA.COM, TARAKAN – Sebanyak 1.543 pelanggan bersubsidi dengan kapasitas 450 Volt Ampere (VA) atau 2 Ampere di PLN UP3 Tarakan bakal mendapatkan program pembebasan pembayaran selama tiga bulan kedepan.
Tak hanya itu, bagi pelanggan 900 VA atau 4 Ampere bersubsidi sebanyak 3.577 akan diberikan diskon hingga 50 persen dengan waktu yang sama.
Program ini merupakan dukungan PLN atas kebijakan pemerintah yang berlaku selama tiga bulan yakni April, Mei, dan Juni 2020.
Namun, saat dikonfirmasi media ini, General Manager PLN UP3 Tarakan Suparje Wardiyono mengatakan, pihaknya masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dari Kementerian ESDM dan PLN Pusat.
“Petunjuk teknik untuk kondisi saat ini sedang proses, kan kebijakan dan keputusan Presiden ini perlu segera dieksekusi dan diimplementasikan,” katanya saat dikonfirmasi wartawan.
“Apakah program ini untuk pascabayar atau pra bayar sampai saat ini juga kami masih menunggu juknisnya,” sambungnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini mengatakan, kebijakan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat pandemi global Covid-19 yang mengakibatkan lesunya perekonomian.
Program pembebasan tagihan dan keringanan pembayaran tersebut dimaksudkan untuk melindungi masyakarat yan gpaling terdampak pandemi.
“Saat ini masyarakat diimbau untuk tetap di rumah. Berkegiatan di rumah. Tujuannya untuk mencegah penularan yang makin luas. Pembebasan dan diskon tarif listrik ini diharapkan dapat mendukung hal tersebut. Jadi masyarakat, khususnya yang tidak mampu, tidak harus khawatir dalam menggunakan listrik selama musim yang sulit ini,” jelas Zulkifli. (*)
Reporter: Mansyur Adityo