KAYANTARA.COM, TARAKAN-Pencarian seorang nelayan warga Kampung Mandar Kelurahan Mamburungan, Tarakan Timur, bernama Abdul Azis (42) yang dikabarkan tenggelam di Perairan Pulau Cermin, Jumat (27/12) kemarin masih dilakukan.
Hingga pukul 12.00 Wita tadi, Sabtu (28/12), Tim Patroli Polair Polres Tarakan bersama Basarnas dan beberapa nelayan terus menyisiri lokasi tenggelamnya nelayan tersebut.
“Sampai sekarang Abdul Azis belum ditemukan, tapi tim patroli Polairud dan Basarnas bersama nelayan terus mencarinya meski sedikit terkendala ombak dan arus air yang cukup besar,” kata Kasat Polair Polres Tarakan, Iptu Kistaya.
Sementara, perahu korban yang dipakai bersama putranya untuk menjaring udang di daerah itu, telah dievakuasi ke daratan Tarakan.
“Anaknya yang diperkirakan 18 tahun masih shock jadi kita rehabilitasi dulu. Ya mudah-mudahan bapaknya tidak jauh dari lokasi kejadian kemarin, dan tidak terbawa arus, ” tuturnya.
“Kalau malam hari kita tidak bisa cari. Jadi kita lakukan mulai pagi tadi sampai ketemu. Dari personel kita turunkan semua, begitu juga armada kendaraan laut Polairud berjumlah 4 unit,” demikian Kistaya.(*)
Reporter: Mansyur Adityo