Kaltara Nyatakan Sikap Bersama Dukung AHY sebagai Ketum Demokrat

AHY Dinobatkan sebagai Jenderal Rakyat

Ketua DPD Demokrat Kaltara, Yansen TP bersama Ketua DPC di lima kabupaten kota saat menyampaikan pernyataan sikap untuk AHY. (Foto:Mansyur/Kayantara.com)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Pimpinan Partai Demokrat se-Kalimantan Utara (Kaltara) menyatakan sikap mendukung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat.

Ada empat butir pernyataan sikap yang ditandangani seluruh ketua DPC di lima kabupaten kota, termasuk Ketua DPD Demokrat Kaltara, Yansen TP.

Salah satunya menyatakan dukungan dan akan merekomendasikan AHY untuk melanjutkan kepemimpinan DPP Partai Demokrat periode 2020-2024.(selengkapnya lihat grafis).

Pernyataam sikap ini disampaikan oleh Yansen dalam rapat konsolidasi dan silahturahmi AHY bersama seluruh kader dan pengurus Partai Demokrat se-Kaltara, di Hotel Tarakan Plaza, Sabtu (15/2/2020) malam.

“Setelah melihat situasi dan kondisi partai Demokrat saat ini, maka kami menilai Demokrat sangat membutuhkan seorang figur yang kuat dan berjiwa pemenang, dia adalah AHY,” kata Yansen dalam sambutannya.

Menurut Yansen, AHY adalah kader terbaik yang dimiliki Demokrat saat ini. Sehingga, Bupati Malinau dua periode ini juga menyakini Demokrat akan dapat kembali memenangkan pesta demokrasi di negeri ini.

“Bersyukur atas kehadiran AHY di Kaltara. Untuk itu, saya berharap semua kader dan pengurus partai dapat meneladani AHY sebagai kader terbaik Demokrat untuk mewujudkan cita-cita bangsa kedepan,” ucap Yansen.

Dalam kesempatan tersebut, Yansen terus menggelorakan panji-panji spirit kemenangan partai guna kembali merebut kejayaan yang pernah diukir beberapa tahun lalu.

Salah satunya berbunyi Bersatu, Kuat dan Menang. Tak hanya itu, Yansen juga menggelorakan Harmonis Untuk Kita Semua yang diikuti seluruh pengurus, kader dan simpatisan partai. Hal ini untuk menjaga kekompokan dan kebersamaan guna meraih kemenangan yang dituju.

“Keyakinan saya Demokrat bisa kembali ukir sejarah bersama kepemimpinan AHY. Untuk itu, mari kita bersatu dan bersama meneguhkan hati untuk mendukung AHY dalam Kongres nanti,” tutur suami Ping Yansen ini.

Konsolidasi dan silahturahmi yang dihadiri Wali Kota Tarakan, dr Khairul, ini, Demokrat Kaltara menobatkan AHY sebagai Jenderal Rakyat.

“Karena AHY telah masuk ke partai politik dan melakukan kunjungan langsung ke seluruh Indonesia untuk bertemu dengan rakyat demi kepentingan masyarakat, termasuk di Kaltara, sehingga kami nobatkan AHY sebagai Jenderal Rakyat,” terangnya. (*)

Berikut Pernyatan Sikap Ketua DPD Demokrat Kaltara, DPC Bulungan, Tarakan, Nunukan, Malinau, dan Tana Tidung:

  1. Kami akan terus bersama AHY untuk membangun partai demokrat lebih baik dan bersama meraih kememangan kembali.
  2. Kami siap menyatukan kekuatan meraih kememangan Demokrat di perhelatan yang akan berlangsung khususnya di Katara.
  3. Kami akan mendukung dan akan merekomendasikan AHY untuk melanjutkan kepemimpinan Partai Demokrat 2020-2024.
  4. Mendukung sepenuhnya pelaksanaan kongres berjalan sederhana tertib damai dan sukses, memiliih ketum secara aklamasi.

Reporter: Mansyur Adityo
Editor: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here