Listrik Padam saat Waktu Berbuka Puasa, Ini Penjelasan PLN Tarakan

Suparje Wardiyono

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Pemadaman listrik di tengah pandemi virus corona atau Covid-19 masih saja terjadi. Bahkan terjadi di bulan Ramadan 1441 hijriah.

Seperti pemadaman listrik di beberapa wilayah salah satunya di Kelurahan Lingkas sekitar pukul 18.10 sampai 20.05 Wita, Jumat (1/5/2020).

Artinya pemadaman dilakukan saat umat muslim bersiap-siap membuka puasa Ramadan hingga bada Isya.

Manager PLN UP3 Tarakan Suparje Wardiyono mengatakan, pemadaman listrik tersebut disebabkan terdaoat gangguan pada kompresor di Pertamina Bunyu.

“Mohon maaf ada ganguan kompresor di Bunyu sehingga menyebabkan kekurangan pasokan gas dari Bunyu ke Tarakan,” jelasnya saat dikonfirmasi media ini.

Akibatnya, beberapa Unit Pembangkit Gas di PLN Tarakan tidak bisa beroperasi. “Maka harus dilakukan pengurangan beban manual load shedding,” demikian Suparje. (*)

Reporter: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here