Peduli Tugas Wartawan, Pertamina EP Tarakan Bantu Medical Kit dan Sembako

Para jurnalis Tarakan saat mengabadikan momen dengan cara foto bersama usai menerima bantuan medical kit dan sembako dari PT Pertamina EP Asset 5 Tarakan Field. (Foto: IST)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Pandemi virus corona atau Covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini terus memperoleh perhatian dari berbagai kalangan, tidak terkecuali dari sektor usaha migas.

Guna mendukung penanggulangan Covid-19, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) bersama dengan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) hulu migas di wilayah Kalimantan, dalam hal ini PT Pertamina EP Asset 5 Tarakan Field (PEP Tarakan Field) memberikan bantuan berupa medical kit yang berisi masker, hand sanitizer, sabun, shampo, multivitamin dan bantuan sembako kepada para wartawan dari berbagai media di Kota Tarakan, Kalimantan Utara.

Bantuan medical kit dan sembako diserahkan di halaman Kantor PEP Tarakan Field, Selasa (5/5/2020). Bantuan tersebut diberikan kepada 19 wartawan dari 11 media di Bumi Paguntaka. Penyerahan bantuan diserahkan langsung oleh Relation and Formalities Staff PEP Tarakan Field, Kikie Muhammat Rijkie kepada Ketua PWI Tarakan, Sultan.

Kikie menyampaikan bahwa pemberian bantuan medical kit dan sembako ini untuk mendukung kegiatan wartawan pada masa pandemi Covid-19 saat ini. “Bantuan yang kami berikan ini merupakan bentuk dukungan dan apresiasi kami kepada rekan-rekan wartawan yang tetap melakukan kegiatan di tengah pandemi guna tetap memberikan informasi kepada masyarakat,” tutur Kikie.

Dia mengingatkan kepada para jurnalis untuk tetap menjaga stamina dan tetap menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker saat berada di lapangan, mengingat para jurnalis merupakan garda terdepan dalam mencari data dan informasi terkait Covid-19 yang akan disajikan kepada masyarakat.

Sementara itu, Sultan selaku perwakilan wartawan mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang diberikan kepada rekan jurnalis Tarakan. “Bantuan medical kit dan sembako ini sangat bermanfaat bagi kami, karena sebagai seorang wartawan dimana setiap hari kami harus berinteraksi dengan berbagai orang memerlukan alat pelindung diri seperti masker, hand sanitizer dan lain-lain agar tidak rentan tertular berbagai penyakit.

Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan dan kepedulian PEP Tarakan terhadap kami,” bebernya. (*)

Reporter: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here