KAYANTARA.COM, TARAKAN – Pemberian beasiswa prestasi bagi para pelajar tingkat SD/MI/SMP/MTs di Kota Tarakan berlanjut.
Bertempat di Auditorium SMP Negeri 1 Tarakan, Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, secara simbolis menyerahkan beasiswa tersebut kepada 30 siswa perwakilan pelajar berprestasi, Senin (3/8/2020).
Penyerahan beasiswa ini dihadiri unsur Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Tarakan, para kepala sekolah, dan orang tua atau wali murid tersebut,
Dalam sambutannya, Wali Kota menekankan bahwa pemberian beasiswa prestasi ini merupakan komitmen Pemkot Tarakan di bidang pendidikan dan tertuang di dalam visi, misi, dan program unggulan yang telah direncanakan.
Pemkot mengharapkan beasiswa ini dapat menjadi salah satu pemicu prestasi bagi para pelajar di Bumi Paguntaka. Di samping itu, Wali Kota juga menyampaikan ucapan selamat bagi para pelajar berprestasi dan para orang tua/wali murid.
“Keberhasilan pendidikan, sangat bergantung juga pada dukungan keluarga, perolehan prestasi ini tidak lepas dari peran besar orang tua,” ujarnya seraya berharap agar para orang tua/wali murid dapat terus memberikan dukungan dalam kegiatan pembelajaran.
Masih dikatakan Wali Kota, Pemkot Tarakan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Tarakan tahun 2019-2024, telah menyiapkan beberapa langkah strategis dalam memajukan pendidikan di kota Tarakan, termasuk di antaranya pemberian beasiswa berprestasi dan beasiswa bagi warga kurang mampu.
Selain itu, dalam menyikapi kebutuhan ruang kelas yang terus bertumbuh, juga tengah dilakukan upaya pemenuhan ruang kelas. (hms/adv)