Ke Pesisir Tarakan, Gubernur Serahkan Bantuan ke Nelayan

Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie saat menyerahkan bantuan kepada kelompok nelayan ‘Berkah’ Kota Tarakan, baru-baru ini

KAYANTARA.COM – TARAKAN – Dari ujung timur sampai ujung utara Pulau Tarakan, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr H Irianto Lambrie melakukan kunjungan silaturahmi dengan masyarakat nelayan di wilayah pesisir Kota Tarakan. Selain berdialog yang tentunya dengan tetap sesuai protokol kesehatan, Gubernur juga menyerahkan beberapa bantuan.

Kunjungan diawali di Tanjung Pasir, Kelurahan Mamburungan Timur, Kecamatan Tarakan Timur. Di perkampungan pesisir yang berada di ujung timur Pulau Tarakan itu, Gubernur menyempatkan melakukan tatap muka dengan para nelayan. Di antaranya dengan para pembudidaya rumput laut.

Dalam penyampaiannya kepada Gubernur, warga dari dua wilayah di pesisir itu, yakni Tanjung Pasir dan Tanjung Batu, mengadu soal menurunnya hasil budidaya rumput laut mereka. “Menyikapi persoalan ini, saya sudah minta Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan bersama OPD terkait lainnya untuk segera menindaklanjuti. Bekerja sama dengan Fakultas Perikanan Universitas Borneo, sekarang sedang dicari penyebab menurunnya hasil rumput laut tersebut,” kata Gubernur. 

“Termasuk jika melibatkan perusahaan yang ada di wilayah itu. Nantinya akan dikomunikasikan, dan dicari solusinya. Saya berharap masyarakat bersabar dulu, mudah-mudahan secepatnya bisa teratasi. Sehingga hasil budidaya rumput lautnya kembali meningkat, dan aktivitas perusahaan juga tetap berjalan dengan baik,” lanjutnya.

Pada kesempatan itu, Gubernur juga meminta agar para nelayan, termasuk pembudidaya rumput laut menyiapkan lokasi untuk tempat penjemuran bersama. Oleh pemerintah provinsi, akan diupayakan bantuan untuk prasarananya. 

Masih di Kota Tarakan, selain di Tanjung Pasir, Gubernur yang didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan H Syahrullah Mursalim serta beberapa kepala OPD terkait lainnya, juga melakukan tinjuan ke perkampungan nelayan di Juata Laut, Tarakan Utara.

Gubernur bertemu dengan perwakilan para Nelayan di RT 17 Juata Laut. Bertempat di KUB Berkah Setia, selain bersilaturahmi dengan masyarakat, Irianto juga menyerahkan bantuan untuk nelayan. Di antaranya ada 10 unit mesin kapal, cool box sebanyak 26 unit, serta satu paket waring lantai jemur. Juga ada bantuan untuk pengolahan produk perikanan. 

“Bantuan ini diberikan untuk membantu para nelayan, agar bisa lebih meningkatkan pendapatannya. Sehingga akan membawa kesejahteraan nelayan,” ujarnya. Dalam setiap pertemuannya dengan masyarakat, Gubernur selalu berpesan agar seluruh warga senantiasa menjaga kerukunan dan kedamaian, terutama di masa pelaksanaan Pilkada seperti ini. Tak terkecuali juga pesan agar masyarakat selalu disiplin dalam penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19. (humas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here