Tahap I, 802 Warga Kaltara Sudah Divaksin

Vaksinasi Covid-19 di Kaltara

KAYANTARA.COM, TANJUNG SELOR – Vaksinasi Covid-19 tahap I terus berlangsung di Kalimantan Utara (Kaltara). Disebutkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltara, Usman untuk sasaran tahap I sebanyak 7.206 orang.

“Hingga saat ini, cakupan vaksinasi sudah 11,38 persen atau sebanyak 802 orang. Sementara itu, yang telah registrasi ulang atau siap divaksin sebanyak 3.508 orang,” katanya.

Di tahap ini, vaksin menyasar tenaga kesehatan dan aparatur pelayanan publik. “Tahap I akan dilaksanakan hingga April nanti. Dan, cakupannya pun terbatas untuk Kota Tarakan dan Kabupaten Bulungan,” jelasnya.

Pada tahap I, vaksin yang didistribusikan ke Kaltara sebanyak 10.680 dosis untuk 4.949 tenaga kesehatan. Sementara kebutuhan vaksin di Kaltara mencapai 16.612 dosis untuk 7.206 orang.

“Informasinya, pendistribusian vaksin tahap II dari pusat akan dilaksanakan bulan depan. Vaksin di tahap II akan didistribusikan ke 3 kabupaten yang belum diakomodir di tahap I, yakni Malinau, Nunukan dan Tana Tidung,” urainya.

Vaksinasi tahap II tetap memprioritaskan tenaga kesehatan. Secara menyeluruh, berdasarkan kelompok sasaran ada 460.452 orang di Kaltara yang menjadi sasaran vaksinasi.

Rinciannya, untuk kelompok tenaga kesehatan dan penunjangnya termasuk tracking sebanyak 4.949 orang, aparatur pelayanan publik 50.402 orang, lansia 60 tahun keatas 10.810 orang, masyarakat rentan (geopasial, sosial, dan ekonomi) 184.520 orang, serta masyarakat dan pelaku ekonomi 209.772 orang.

“Untuk vaksin tahap I, Kaltara butuh 9.897 dosis (kemasan single dose) untuk sasaran tenaga kesehatan. Lalu, untuk kebutuhan vaksin tahap II hingga IV dengan sasaran lainnya sebanyak 1.071.773. Sementara untuk AD Syringe 0,5 mili liter sebanyak 966.950, Safety Box 5 liter sebanyak 9.209, dan Alcohol Swab 1.841.809,” tutupnya.(humas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here