Kunjungi Tarakan, Panglima Koarmada II Kroscek Kesiapan Prajurit dan Fasilitas Pangkalan

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Sebagai pangkalan militer penopang perbatasan Kalimantan Utara, Lantamal XIII mendapatkan kehormatan kunjungan kerja dari Panglima Koarmada II di Bumi Paguntaka Kota Tarakan.

Diketahui, Provinsi Kaltara dengan luas 1,4 juta km² memiliki wilayah perairan yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia.

Sehingga dalam rangka menegakkan kedaulatan NKRI, keamanan wilayahnya harus selalu dijaga dari segala bentuk ancaman yang datang.

Selama berada di Tarakan, Pangkoarmada II melaksanakan pengecekan kesiapan prajurit dan fasilitas pangkalan di Lantamal XIII.

“Pangkalan harus dapat melaksanakan dukungan yang maksimal kepada KRI dan Pesawat Udara TNI AL yang sedang melaksanakan operasi pengamanan di wilayah perairan perbatasan,’ kata Panglima Komando Armada II, Laksamana Muda TNI, Dr. Iwan Isnurwanto kepada Kayantara.com, Selasa (28/12/2021).

Dalam kesempatan bertatap muka dengan personel Lantamal XIII, Pangkoarmada II juga memberikan motivasi dan dorongan semangat kepada seluruh prajurit dalam melaksanakan setiap perintah kedinasan.

Selanjutnya, Pangkoarmada II melaksanakan pelayaran menggunakan KRI R.E. Martadinata – 331 untuk melihat situasi Perairan Ambalat dan Pulau Sebatik – Nunukan.

“Hari ini kami akan berlayar menggunakan kapal kebanggan kita, mengecek langsung keberadaan situasi di Ambalat, kami langsung berada di sana dan mengecek juga bagaimana situasi di sebatik lalu ke Nunukan,” ujarnya

Dari hasil pengecekan, Pangkoarmada II menegaskan akan menindaklanjuti hal-hal apa saja yang dapat dilaksanakan untuk perbaikan-perbaikan ke depan.

“Sehingga sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Lantamal dan KRI yang sedang melaksanakan tugas di laut, khususnya di perbatasan Indonesia dengan Malaysia dapat ditindaklanjuti secara jelas perkembangannya. Temuan-temuan yang ada apabila belum bisa dilaksanakan akan dilaporkan kepada pimpinan diatas,” tegasnya

Dirinya juga mengungkapkan bahwa dalam kurun waktu Tahun 2020 hingga 2021, keberadaan unsur KRI dan Pesud TNI AL yang beroperasi di Perairan Ambalat selalu ada dan tidak pernah berhenti karena sudah merupakan tugas TNI AL dalam melaksanakan operasi penegakan hukum dan kedaulatan di laut.

“Situasinya sampai saat ini masih kondusif belum ditemukan pelanggaran-pelanggaran. Kita juga terus membangun komunikasi yang baik khususnya TNI AL dengan para stakeholder yang ada di wilayah,” ungkapnya

Sebelumnya Duta Besar Republik Indonesia untuk Malaysia mengecek secara langsung keberadaan Ambalat dan sebatik.

“Kemarin sudah datang perwakilan dari pihak Indonesia dalam hal ini dua besar republik Indonesia untuk Malaysia mengecek secara langsung keberadaan Ambalat dan Sebatik agar bisa mengetahui secara jelas bagaimana kondisi yang sebenarnya di Malaysia. Apabila di sana ada sesuatu yang perlu dibicarakan maka ada bahan untuk menyelesaikan yang ada,” terangnya

Disela-sela kunjungan kerjanya, Laksamana Muda Iwan Isnurwanto didampingi Ibu Dewi, Ketua Daerah Jalasenastri Armada II melihat kegiatan vaksinasi massal anak usia 6 – 11 tahun dan mengunjungi anak difable di Komplek TNI AL Kampung Baru.

Serta memberikan bantuan sosial berupa buku pendidikan dan perlengkapan belajar kepada Yayasan SMA Hangtuah dan meninjau fasilitas kesehatan di Rumkital Ilyas Tarakan. (pri)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here