Bagaimana Hukumnya Berpuasa Tapi Tidak Tarawih?

Oleh: Syamsi Sarman

BAGAIMANA hukumnya jika berpuasa tapi tidak tarawih? Pertanyaan ini sebetulnya sudah sering ditanyakan dan banyak juga narasumber yang telah menjelaskannya.

Saya hanya mengulang kaji terntang hal ini dari berbagai sumber. Puasa dan sholat adalah bagian dari rukun Islam yang secara syariat memiliki syarat dan rukun sendiri-sendiri.

Perintah puasa disebutkan dalam QS. Al Baqarah 183 sedangkan sholat terdapat dalam banyak ayat dan hadits. Ulama sepakat dan sependapat berdasarkan hadits Rasulullah saw bahwa sholat adalah ibadah yang akan dihisab pertama kali di hari kiamat dan menjadi penentu ibadah-ibadah yang lain.

Dalam hal muslim yang tidak menegakkan sholat dapat dilihat dari dua faktor. Jika karena mengingkari perintah sholat maka ia tergolong kafir dan gugurlah keislamannya dengan segala amal ibadah yang dilakukannya termasuk puasa.

Jika ia sadar terhadap kewajiban sholat namun karena kelalaian, malas atau sibuk sehingga tertinggalah sholat itu maka ia telah berdosa besar. Puasanya tetap sah namun tidak bernilai disisi Allah swt karena ia tidak mampu meninggalkan perbuatan dosa saat berpuasa.

Sedangkan orang yang berpuasa dan melaksanakan sholat fardhu tetapi tidak tarawih, sebagian ulama menganggap puasanya tetap sah tetapi tidak mendapatkan pahala tambahan dari keutamaan sholat tarawih itu di bulan Ramadhan. wallahua’lam. (*)

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here