Sebengkok Kembali Membara, 5 Rumah Dinas Syahbandar Ludes Terbakar

Warga ketika berupaya memadamkan amukan si jago merah yang membakar lima dinas KSOP Tarakan di RT 14 Kelurahan Sebengkok.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Kebakaran hebat yang terjadi pada awal tahun 2020 di wilayah Kelurahan Sebengkok tepatnya di Pasar Batu belum punah dari ingatan.

Kali ini musibah akibat amukan si jago merah kembali terjadi di kelurahan yang sama. Persisnya di RT 14 sekitar pukul 15.00 Wita.

Tak lama berselang, sekitar pukul 16.30 Wita, petugas Pemadam Kebakaran Kota Tarakan dengan sigap berhasil menjinakan amukan si jago merah. Alhasil, kebakaran ini hanya meludeskan lima rumah warga.

Ditemui wartawan di lokasi kejadian, Lurah Sebengkok Syahril Alamsyah mengatakan, kelima rumah yang terbakar tersebut merupakan rumah dinas Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tarakan.

“Usia rumah Syahbandar yang terbakar itu sudah cukup tua. Posisinya juga sangat berdekatan dan diisi delapan kepala keluarga. Kalau jumlahnya jiwanya belum kita data,” sebutnya. “Soal penyebabnya kami belum bisa pastikan dikarenakan apa,” tambah Syahril.

Korban yang terkena musibah ini telah ditangani pihak kelurahan setempat bersama Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan Tarakan. Yakni dengan membangunkan tenda atau posko pengungsian sementara untuk para korban yang tak memiliki keluarga di Tarakan. Termasuk bantuan yang akan difasilitasi Pemkot Tarakan kepada para korban. (pri/sur)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here