Deddy Sitorus Kunjungi Warga Krayan yang Dirawat di RSUD Tarakan

Deddy Sitorus ketika mengunjungi warga Krayan saat dirawat di RSUD Tarakan (Foto: Media Relasi Deddy Sitorus)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Di tengah kesibukannya melaksanakan reses di Kaltara, anggota DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus selain memantau persiapan vaksinasi juga  menyempatkan waktunya menjenguk warga Kecamatan Krayan Barat Kabupaten Nunukan di RSUD Tarakan, Sabtu  (20/2/2021).

Saat menerima kunjungan dari Anggota DPR RI dapil Kaltara dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan nampak warga tersebut hanya dapat berbaring lemah akibat sakit yang dialaminya.

Dalam kesempatan tersebut Bang Deddy menyampaikan bahwa menengok warga yang sedang sakit ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral kepada warganya yang sedang mengalami sakit.

“Semoga yang sedang sakit diberikan kesabaran dan lekas sembuh,”kata Deddy pada saat menjenguk warga asal Krayan Barat.

Selain itu Anggota DPR RI dapil Kaltara ini menghimbau kepada sesama agar kita saling peduli, karena menengok orang yang sedang sakit juga merupakan ibadah.

Dalam kesempatan itu Deddy Sitorus juga menyerahkan bantuaan secara suka rela. (adv)

Sumber : Media Relasi Deddy Sitorus

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here