KAYANTARA.COM, TARAKAN – Kejuaraan provinsi (Kejuprov) Binaraga Kaltara dan Men’s Fitness Gubernur Kaltara Cup 2021resmi digelar, Senin (6/12).
Binaraga se-Kaltara yang ikut andil dalam kejuaraan di Kota Tarakan ini guna memperebutkan Piala Gubernur.
Tajuknya adalah Kejurprov PBFI se-Kaltara 2021 yang digelar oleh Persatuan Binaraga Fitness Indonesia (PBFI) Kaltara.
Ketua PBFI Kaltara, Syamsuddin mengatakan kegiatan dibuka se-Kalimantan dan Kejurprov se Kaltara.
“Kalau Kejurprov itu sifatnya mandatori yang nantinya akan berhubungan dengan Kejurnas tahun depan, dan bisa ikut di pokda dan Kejurnas,” jelasnya.
Syamsuddin mengungkapkan kegiatan ini dilakukan untuk melihat perkembangan atlet di bidang Binaraga Fitness.
“Seleksi atlet juga stimulan, kami adakan pertandingan untuk menyemangati para atlet agar tetap latihan dan sebagai tempat untuk menunjuk diri, sehingga kita adakan kegiatan seperti ini,” katanya.
Pihaknya berharap kegiatan tersebut dapat digelar secara rutin tiap tahun. Hal ini untuk menumbuhkan semangat para atlet untuk agar terus melakukan latihan.
“Kita upayakan tahun depan ada lagi kegiatan seperti ini dan dilaksanakan setiap tahun. Kita sudah komunikasi dengan KONI, bahkan kita juga menyebutkan kegiatan ini dengan Gubernur Kaltara dan akan dilakukan tiap tahun,” harapnya
Untuk diketahui, kejuaraan ini diikuti 150 perseta dari berbagai kategori serta berbagai daerah yang ada di Kalimantan.
“Target kita sebenarnya se-Kaltara. Tapi open ini hanya untuk memeriahkan mereka (para atlet) bukan hanya lawan tanding se Kaltara minimal se-Kalimantan,” terangnya
“Ternyata yang datang dari berbagai daerah mulai dari Bontang, Kutai, dan lainnya. Bahkan saya lihat juga ada yang dari juara Ternate itu datang ke sini (Tarakan), tapi tetap menggunakan nama sini, karena secara administrasi kita perbolehkan,” lanjutnya. (pri)