Tinjau Jalur Tikus dan Lalu Lintas TKI, Ini yang Dilakukan BNPP

Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan saat meninjau jalur lalu lintas dan jalur tikus yang kerap dilewati TKI menuju Malaysia. (Foto: Oktavianus/Kayantara.com)

KAYANTARA.COM, NUNUKAN-Berbagai cara untuk meminimalisir Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal atau non prosedural di Malaysia terus dilakukan pemerintah.

Dalam hal ini Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2 TKI) yang dilakukan mulai 17 hingga 18 Desember 2019.

Seperti peninjauan jalur lalu lintas dan jalur tikus yang dilalui para TKI di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, di Kecamatan Sebatik, Kabupaten Nunukan yang disertai bagi-bagi brosur kepada warga setempat.

“Kami juga meninjau aktivitas anak-anak TKI yang bersekolah di Mutiara Bangsa untuk mencari tahu kendala apa yang mereka hadapi selama belajar, begitu juga tradisi dan budayanya seperti apa,” kata Kepala BP3TKI Nunukan, AKBP Hotma Viktor Sihombing. (*)

Reporter: Oktavianus

Editor: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here