Pelajar dan Mahasiswa di Makassar Dihimbau Pulang ke Tarakan

Asrama pelajar dan mahasiswa Tarakan di Makassar.

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Kekhawatiran virus Corona (Covid-19) terus menyelimuti setiap orang. Penyebaran virus ini pun dikwatirkan menular kepada pelajar dan mahasiswa Tarakan yang menimbah ilmu di Makassar, Sulawesi Selatan.

Untui itu, IKA Forum Komunikasi Pelajar Mahasiswa Tarakan (FKPMT) dan Tarakan Study Club (TSC), mengimbau agar pelajar dan mahasiswa tersebut untuk segera pulang ke Bumi Paguntaka.

Hal ini guna menghindari merebaknya wabah Covid-19 dan berdasarkan surat edaran Pj Walikota Makassar tentang tindak lanjut pencegahan penularan Covid-19 per 16 Maret 2020.

“Untuk menindaklanjuti surat edaran Walikota Makassar itu, kami berharap ada tindakan konkrit dari Pemkot Tarakan maupun Pemprov Kaltara untuk segera berkoordinasi dan komunikasi dengan Pemkot Makassar atau Pemprov Sulsel,” kata Roniansyah, mantan Ketua Forum Mahasiswa Tarakan di Makassar, Rabu (18/3/2020).

Dia menyebutkan jumlah pelajar dan mahasiswa Tarakan di Makassar berkisar 90-an orang.

“Kami dari alumni juga akan terus berkoordinasi dan berkomunikasi secara intens dengan adik-adik pelajar maupun mahasiswa di Makassar. Semoga ada solusi konkrit untuk mereka yang ada di Makassar,” demikian Roni. (*)

Reporter: Supriyadi
Editor: Mansyur Adityo

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here