UPDATE Covid-19 Tarakan: PDP Bertambah Jadi 8 Orang

Press releasi Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Tarakan, siang tadi. (Foto: Supriyadi/Kayantara.com)

KAYANTARA.COM, TARAKAN – Pasien dalam pengawasan (PDP) di Kota Tarakan bertambah.

Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Tarakan menyebutkan, hingga pukul 14.00 Wita, Kamis (26/3/2020), mencatat jumlah PDP ada 8 orang.

“Dengan 2 orang terkonfirmasi negatif, sedangkan 6 orang masih dalam perawatan di RSUD Tarakan,” sebut Juru Bicara Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Tarakan, dr Devy Ika Indriana, siang tadi.

Sementara jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 59 orang, dimana pemantauan dilakukan oleh puskesmas sesuai wilayah tempat tinggal ODP.

“Jumlah ODP yang sudah selesai menjalani pemantauan sebanyak 16 orang, dinyatakan sehat serta mendapatkan surat keterangan sehat dari puskemas,” katanya.

Warga yang melaporkan diri melalui hotline Dinas Kesehatan Tarakan setelah melakukan perjalanan dari daerah terjangkit, tanpa gejala dengan kondisi sehat sebanyak 283 orang dan akan terus dilakukan pemantauan kondisi.

Kemudian jumlah orang yang memiliki riwayat kontak erat resiko tinggi sebanyak 2 orang. Saat ini tetap dilakukan karantina rumah dan pemantauan kondisi kesehatan.

“Agenda selanjutnya dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tarakan akan melaksanakan desinfeksi melalui penyemprotan disinfektan di fasilitas umum dan jalan raya utama Tarakan,” kata Devy.

Pelaksanaan kegiatan itu direncanakan pada tanggal 27-28 Maret 2020. Lokasi pelaksanaan penyemprotan di fasilitas umum, jalan utama, sekitar pasar, pelabuhan dan bandara. (*)

Reporter: Supriyadi

Iklan



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here