KAYANTARA.COM, TARAKAN – Apresiasi maupun ucapan terima kasih tak henti-hentinya disampaikan oleh Ibrahim Ali dan Hendrik kepada DPP Partai Hanura dan PAN saat menggelar jumpa pers di Tarakan, Rabu (24/6/2020), siang tadi.
Hal ini disampaikan setelah keduanya menerima surat keputusan (SK) dari PAN dan Hanura sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Tana Tidung (KTT) pada Pilkada 9 Desember mendatang.
Sebagaimana diketahui, SK dari DPP PAN untuk keduanya ditandatangani oleh Ketua Umum Zulkifli Hasan dan Sekretaris Jenderal Edy Soeparno, tertanggal 31 Maret bernomor PAN/A/Kpts/Ku/SJ/020/III/2020.
Sementara SK dari DPP Hanura dikeluarkan pada tanggal 2 Maret 2020 dengan No.014/B.3/DPP-HANURA/III/2020 yang ditandatangani oleh Oesman Sapta selaku Ketua Umum, dan Sekjen DPP Gede Pasek Suardika.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada DPP PAN dan Hanura atas kepercayaannya kepada kami, untuk ikut dalam kontestasi Pilkada 2020. Secara formal, DPP telah menunjukkan dukungan itu dengan mengeluarkan SK pencalonan kami berdua, sebagai pasangan calon kepala daerah Kabupaten Tana Tidung 2020,” ujarnya kepada wartawan.
Meski syarat kursi telah terpenuhi, yakni empat kursi dari PAN dan tiga kursi yang dimiliki Hanura di DPRD KTT, keduanya akan tetap membuka dan mempersilakan kepada partai politik lain untuk bergabung dan bersama-sama mewujudkan perubahan di Tana Tidung.
“Catatan pentingnya adalah, bagi kami, semua parpol yang kelak bergabung adalah partai pengusung, bukan sekadar pendukung. Itu adalah salah satu bentuk apresiasi dan keseriusan kami dalam menjaga nilai-nilai kebersamaan dan kesetaraan, demi kesuksesan dan soliditas bersama,” beber Ketua DPC PAN KTT ini.
Menurutnya, pilkada adalah salah satu pesta demokrasi. Karena itu, Ibrahim Ali-Hendrik beserta tim akan selalu menghargai setiap pendapat dan mengedepankan musyawarah atas hal-hal yang menyangkut kepentingan bersama.
“Saya juga mengajak kita semua, baik pemerintah daerah, TNI Polri, parpol, penyelenggara dan seluruh masyarakat, untuk menyukseskan pilkada 2020, khususnya di Tana Tidung. Mari kita berpartisipasi, menjaga profesionalitas dan mewujudkan kondusifitas, sesuai peran, hak, kewajiban dan tanggungjawab masing-masing,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Ibrahim-Hendrik juga mengingatkan kepada seluruh tim, relawan, pendukung, dan masyarakat Kaltara dan KTT khususnya untuk senantiasa mengutamakan protokol kesehatan dalam setiap aktivitasnya. (sur)